Tapin, 12 Juli 2024 - PT Aglonema Delta Yogyakarta menggelar Monitoring dan Evaluasi (Monev) Bulanan pada hari Rabu, 10 Juli 2024, di Befo Cafe and Resto. Monev ini bertujuan untuk mengevaluasi hasil penegasan dan pemasangan pilar batas desa di Kecamatan Binuang dan Hatungun.
Acara Monev ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk:
- Muhammad Agil Anwari - Perwakilan DPMD Kabupaten Tapin
- Hikmat Rokhikmat - Humas Tim Tapin
- Ahmad Qadafi - Direktur Utama PT Aglonema Delta Yogyakarta
- Kasie Pem Kecamatan Tapin Selatan
- Kasie Pem Kecamatan Binuang
- Kasie Pem Kecamatan Hatungun
Dalam acara Monev ini, Tim Tapin PT Aglonema Delta Yogyakarta melaporkan semua kejadian di lapangan terkait penegasan dan pemasangan pilar batas desa di Kecamatan Binuang dan Hatungun.
Hasil Monev di Kecamatan Binuang
Di Kecamatan Binuang, masih ada beberapa desa yang pending penegasannya, terutama Desa Padang Sari, Desa Mekarsari, Pulau Sari, dan Tatakan Batas Kecamatan Tapin Selatan. Tim Tapin akan terus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menyelesaikan pendingan penegasan di desa-desa tersebut.
Hasil Monev di Kecamatan Hatungun
Di Kecamatan Hatungun, 100% desa sudah selesai penegasan dan tidak ada masalah. Tim Tapin PT Aglonema Delta Yogyakarta mengapresiasi kinerja semua pihak yang terlibat dalam menyelesaikan penegasan dan pemasangan pilar batas desa di Kecamatan Hatungun.
Tim Tapin PT Aglonema Delta Yogyakarta berkomitmen untuk terus melanjutkan program penegasan dan pemasangan pilar batas desa di seluruh wilayah Kabupaten Tapin. Tim ini berharap dengan selesainya program ini, maka akan tercipta suasana yang kondusif bagi pembangunan dan kemajuan daerah.